Merangkul Tanpa Raga

Merangkul Tanpa Raga
Merangkul Tanpa Raga
Rekomendasi (ta'dil) seorang berilmu terhadap selainnya bukanlah wahyu. Begitu pula jarh seorang berilmu terhadap selainnya bukanlah wahyu.

Namun, ketika ada kabar fulan didiskreditkan atau terkena jarh dari selainnya, tetibanya sebagian orang bersikap seolah sedang membahas wahyu.

Jika Anda melakukan temu sapa atau kopi darat dengan rekan medsos yang kenal pengajian, Anda akan lebih mudah mendapatkan info mengenai jarh dibandingkan ilmu pada hakekatnya. Karena newsfeed (koran medsos) lebih banyak dilahap mereka dibandingkan al-Qur'an dan tafsirnya, atau al-Hadits dan syarhnya.

(Baca Juga : Rokok dan Knalpot)

Anda pun, akan lebih senang membaca yang sedang viral. Untuk hal ini, Anda menerapkan sikap taharry (ingin tahu secara detail) dan dhabth (ketepatan). Apapun yang sedang viral. Baik soal siapa yang tertuduh homo, siapa sedang berkelahi dengan siapa, terlebih siapa sedang mendiskreditkan siapa.

Namun untuk urusan fawaid ilmiyyah, taharry dan dhabth melonggar. Ijtihad dilepas. Sudah cukup belajar menyimak di kajian. Medsos digunakan untuk santai saja; di antara menghabiskan waktu untuk hal-hal yang membuat kejiwaan sakit dan keterbelakangan ilmiah.

Saat ada keributan, Anda mungkin bergegas ke kotak search, mencari nama-nama tokoh di medsos yang sikapnya reaktif; yang segala hal dikomentari; yang dikenal sebagai lumbung info dan opini dalam keributan. Entah tokoh itu dai, atau bukan dai, atau bukan siapa-siapa namun ahli viral. Terlebih jika komentatornya banyak. Kendatipun panjang, semangat Anda membacanya seolah seperti semangat orang yang membaca fadhilah ayat Kursi dan surat al-Ikhlash sebanyak 10 kali. Seolah Anda akan mendapatkan kastil di Surga jika membaca semua kabut opini insan di kobaran keributan.

(Baca Juga : Puasa Syawwal dan Ta'at Suami)

Manusia-manusia yang mabuk akan segala yang viral.

Jika ada viral soal orang homo namun belum terketahui namanya, mereka akan bertanya-tanya, memohon diberitahu dengan alasan kehati-hatian. Padahal hanyalah nafsu keingintahuan dan syahwat infotainment.

Jika ada viral soal apapun, labelnya diperbagus, agar tidak diketahui bahwa dirinya sedang mabuk.

Padahal siapapun yang lebih banyak menyimak kabar bumi dibandingkan kabar langit, ia sedang mabuk. Siapapun yang lisannya kering akan dzikir, maka mesti hatinya basah dengan dunia.

Siapapun yang merasa tak sempat memperbanyak wirid dan mendalami al-Qur'an dan al-Hadits, maka pasti sangat sempat untuk bermabuk dunia.

Siapapun itu, Anda mungkin senasib dengan saya, dan saya mungkin senasib dengan Anda.

Saya hanya mengajak, agar kita kembali ke ash-Shirath al-Mustaqim. Tinggalkan yang tak bermanfaat. Kembali ke track yang menenangkan hati. Dekat dengan Allah tidak dengan cara mabuk dunia. Semoga Allah berikan hidayah dan taufiq.

(Baca Juga : 11 Pelajaran Aqidah dari Puasa dan Ramadhan)

Tulisan Al-Ustadz Hasan Al-Jaizy, Lc hafidzhahullah

Sumber: https://www.facebook.com/story.php?story_fbid=2830934176947949&id=100000941826369


EmoticonEmoticon