5 Ayat Al-Quran Tentang Babi

5 Ayat Al-Quran Tentang Babi
5 Ayat Al-Quran Tentang Babi


AlQuranPedia.Org - Babi adalah salah satu hewan yang diciptakan Allah Subhanahu Wa Ta’ala. Babi adalah hewan yang haram untuk dimakan dan dipelihara umat Islam. Mungkin ada yang bertanya, kenapa babi itu diciptakan, kan tidak ada manfaatnya? Masya Allah. Sesungguhnya setiap penciptaan Allah ada hikmahnya.

Dan Kami tidak menciptakan langit dan bumi dan apa yang ada antara keduanya dengan bermain-main. Kami tidak menciptakan keduanya melainkan dengan haq, tetapi kebanyakan mereka tidak mengetahui. (Q.S. Ad-Dukhaan : 38-39)


Namun mungkin kita yang tidak tahu manfaatnya. Kalaupun tidak ada manfaatnya, kita tidak pantas bertanya kenapa Allah melakukan sesuatu. Terserah Allah mau berbuat apa.

Maha Kuasa berbuat apa yang dikehendaki-Nya. (Q.S. Al-Buruuj : 16)

Allah tidak ditanya apa yang Dia perbuat. Tetapi kitalah yang ditanya.

Dia tidak ditanya tentang apa yang diperbuat-Nya dan merekalah yang akan ditanyai. (Q.S. Al-Anbiyaa’ : 23)

Pada tulisan kali ini kita akan membahas mengenai ayat-ayat Al-Quran tentang babi. Simak selengkapnya di bawah ini.

1
Sesungguhnya Allah hanya mengharamkan bagimu bangkai, darah, daging babi, dan binatang yang (ketika disembelih) disebut (nama) selain Allah. Tetapi barangsiapa dalam keadaan terpaksa (memakannya) sedang dia tidak menginginkannya dan tidak (pula) melampaui batas, maka tidak ada dosa baginya. Sesungguhnya Allah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang. (Q.S. Al-Baqarah : 173)


2
Diharamkan bagimu (memakan) bangkai, darah, daging babi, (daging hewan) yang disembelih atas nama selain Allah, yang tercekik, yang terpukul, yang jatuh, yang ditanduk, dan diterkam binatang buas, kecuali yang sempat kamu menyembelihnya, dan (diharamkan bagimu) yang disembelih untuk berhala. Dan (diharamkan juga) mengundi nasib dengan anak panah, (mengundi nasib dengan anak panah itu) adalah kefasikan. Pada hari ini orang-orang kafir telah putus asa untuk (mengalahkan) agamamu, sebab itu janganlah kamu takut kepada mereka dan takutlah kepada-Ku. Pada hari ini telah Kusempurnakan untuk kamu agamamu, dan telah Ku-cukupkan kepadamu nikmat-Ku, dan telah Ku-ridhai Islam itu jadi agama bagimu. Maka barang siapa terpaksa karena kelaparan tanpa sengaja berbuat dosa, sesungguhnya Allah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang. (Q.S. Al-Maa’idah : 3)

3
Katakanlah: "Apakah akan aku beritakan kepadamu tentang orang-orang yang lebih buruk pembalasannya dari (orang-orang fasik) itu disisi Allah, yaitu orang-orang yang dikutuki dan dimurkai Allah, di antara mereka (ada) yang dijadikan kera dan babi dan (orang yang) menyembah thaghut?." Mereka itu lebih buruk tempatnya dan lebih tersesat dari jalan yang lurus. (Q.S. Al-Maa’idah : 60)

4
Katakanlah: "Tiadalah aku peroleh dalam wahyu yang diwahyukan kepadaku, sesuatu yang diharamkan bagi orang yang hendak memakannya, kecuali kalau makanan itu bangkai, atau darah yang mengalir atau daging babi - karena sesungguhnya semua itu kotor - atau binatang yang disembelih atas nama selain Allah. Barangsiapa yang dalam keadaan terpaksa, sedang dia tidak menginginkannya dan tidak (pula) melampaui batas, maka sesungguhnya Tuhanmu Maha Pengampun lagi Maha Penyayang." (Q.S. Al-An’aam : 145)

5
Sesungguhnya Allah hanya mengharamkan atasmu (memakan) bangkai, darah, daging babi dan apa yang disembelih dengan menyebut nama selain Allah; tetapi barangsiapa yang terpaksa memakannya dengan tidak menganiaya dan tidak pula melampaui batas, maka sesungguhnya Allah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang. (Q.S. An-Nahl : 115)

Itulah berbagai ayat Al-Quran yang membicarakan tentang babi. Semoga ayat-ayat di atas menambah ilmu dan pengetahuan kita terhadap Al-Quranul Karim.


Semoga bermanfaat.

Diselesaikan pada 29 Rabiul Awwal 1439 Hijriyah/18 Desember 2017 Masehi.


EmoticonEmoticon